Secara umum, materi Pendidikan Pancasila untuk siswa kelas 8 dalam Kurikulum Merdeka Semester 1 dan 2 terdiri dari 6 bab yang mencakup berbagai aspek penting dalam pemahaman nilai-nilai Pancasila serta sejarah dan budaya Indonesia. Bab tersebut adalah sebagai berikut:
1. Kedudukan dan Fungsi Pancasila
2. Bentuk dan Kedaulatan Negara
3. Tata Negara Pemerintahan
4. Kebangkitan Nasional & Sumpah Pemuda
5. Jati Diri Bangsa & Budaya Nasional
6. Literasi Digital dalam Kebinekaan Bangsa
Presentasi berbasis PPT dalam mengajar materi ini berfungsi sebagai alat bantu yang membantu guru dalam menyampaikan materi dengan lebih menarik dan interaktif. Dengan memanfaatkan PPT ini secara efektif, guru dapat membuat pengajaran menjadi lebih menarik bagi siswa. Dengan demikian, siswa lebih mudah memahami materi yang diajarkan.
Selain itu, penggunaan PPT juga dapat meningkatkan pemahaman siswa tentang materi pelajaran dan membangkitkan rasa cinta terhadap tanah air serta kepedulian terhadap negara.